Finansial

Gaya Hidup

Cara Hidup Hemat saat Menggunakan Kartu Kredit

Kabrina Rian Ferdiani-

15 Jan 2021

Cara Hidup Hemat saat Menggunakan Kartu Kredit

Cara hidup hemat bisa mengantarkan kita pada kebebasan finansial di masa depan. Siapa yang tidak ingin memiliki kebebasan finansial di usia muda? Tentu kita memiliki tujuan hidup yang nyaman dan bahagia, apalagi di usia tua.

Namun, hal tersebut tidak dapat kita capai dengan hidup boros. 

Apa yang Anda lakukan sekarang tentu akan sangat berpengaruh pada kehidupan Anda kelak. Jika kita ingin hidup bahagia dan terpenuhi di masa depan, tentu sekarang kita harus mengeluarkan usaha lebih keras dan tentunya berhemat agar uang yang terkumpul semakin banyak. 

Namun, hal tersebut tidaklah mudah, apalagi dengan adanya kartu kredit yang semakin memudahkan kita dalam melakukan pembayaran dengan berhutang. Sebenarnya, kartu kredit bisa dibilang pedang bermata dua karena dapat memberikan dampak positif dan negatif, tergantung penggunanya sehingga kita harus lebih bijak dalam cara hidup hemat.


Baca juga: 6 Tips Hidup Sederhana yang Bisa Kamu Tiru dari Orang-orang Sukses


Manfaatkan Promo yang Berlaku

Persaingan bisnis semakin ketat membuat banyak toko, restoran atau perusahaan memberikan promo untuk menarik konsumen atau customer. Banyak jenis promo yang bisa kita jumpai, seperti potongan harga, bonus produk, merchandise, kupon dan lain sebagainya dengan syarat dan ketentuan yang harus Anda penuhi. 

Salah satu syarat dan ketentuan yang berlaku adalah melakukan pembayaran dengan kartu kredit tertentu. Jika memang Anda memiliki kartu kredit tersebut, mengapa tidak memanfaatkan promo berlaku untuk mendapatkan keuntungan. Cara hidup hemat dengan kartu kredit sebenarnya bisa dilakukan dengan memanfaatkan promo yang ada.

Jika Anda sedang membutuhkan perlengkapan rumah tangga dan ingin membelinya, maka carilah toko yang menawarkan promo untuk kartu kredit Anda. Dengan begitu, Anda berkesempatan mendapatkan potongan harga atau harga miring sehingga pengeluaran bisa ditekan sebaik mungkin sebagai cara hidup hemat menggunakan kartu kredit.


Gunakan Poin yang Terkumpul

Perusahaan kartu kredit biasanya menawarkan poin atau reward yang diberikan pada nasabahnya setiap kali melakukan transaksi menggunakan kartu kredit tersebut. Besarnya poin atau reward ini biasanya tergantung pada seberapa sering Anda melakukan transaksi dan nominal yang harus dibayarkan dengan kartu kredit tersebut. 

Semakin lama, poin atau reward tersebut akan terkumpul dan bisa dimanfaatkan untuk menebus barang, mendapatkan voucher diskon dan lain sebagainya. Cara hidup hemat ini membuat kartu kredit justru lebih bermanfaat untuk menekan biaya pengeluaran karena kita bisa memanfaatkan poin atau reward yang diberikan kartu kredit. 

Namun, Anda perlu memperhatikan kapan poin atau reward tersebut kadaluarsa karena banyak kartu kredit yang menerapkan tanggal kadaluarsa pada poin atau reward yang didapatkan, misalnya satu tahun. Jadi, sebelum hangus, Anda bisa menggunakan poin tersebut sebagai cara hidup hemat dengan memanfaatkan kartu kredit.


Baca juga: Apa Pentingnya Perencanaan Keuangan Pribadi di Usia Muda?


Pilih Kartu Kredit dengan Banyak Keuntungan

Seperti yang kita tahu, sekarang ini banyak lembaga keuangan yang memberikan penawaran menarik berkaitan dengan kartu kredit yang dimilikinya. Berbagai keuntungan tersebut biasanya akan ditampilkan pada website atau brosur agar semakin banyak orang yang ingin menjadi nasabah dan membuat kartu kredit tersebut.

Cara hidup hemat menggunakan kartu bisa Anda lakukan dengan memastikan bahwa kartu kredit yang dipilih memiliki berbagai kelebihan dan keuntungan, misalnya banyak promo, suku bunga yang ringan, kemudahan dalam membayar dan lain sebagainya. Untuk itu, Anda tidak boleh sembarangan dalam memilih kartu kredit.

Pastikan bahwa Anda telah mencari informasi sebanyak-banyaknya mengenai kartu kredit tersebut dan kemudian memilih kartu kredit yang paling banyak memberikan keuntungan. Dengan begitu, Anda bisa melakukan cara hidup hemat meskipun menggunakan kartu kredit yang sering dianggap sebagai bentuk pemborosan dalam keuangan. 


Bayar Tagihan Tepat Waktu

Setiap kartu kredit mungkin memiliki waktu pembayaran tagihan yang berbeda-beda, ada yang bulanan, tahunan atau lainnya, tergantung kebijakan masing-masing lembaga keuangan. Untuk itu, Anda harus mengenali kartu kredit Anda, apakah dibayar bulanan atau tahunan agar nantinya tidak terlambat dalam melakukan pembayaran tagihan. 

Beberapa lembaga keuangan yang menyediakan kartu kredit sering memberikan waktu lebih untuk melakukan pembayaran, tapi ada suku bunga yang juga harus Anda bayarkan. Jika memang sudah ada uang untuk membayarnya, segera lakukan pembayaran tagihan agar Anda bisa menerapkan cara hidup hemat dengan kartu kredit. 

Anda harus menyisihkan uang sebesar tagihan yang harus dibayarkan setiap bulan dan pastikan Anda tidak mengotak-atik dana tersebut untuk kebutuhan lain karena dapat mempersulit kondisi ekonomi Anda. Jadi, jangan sampai Anda terlambat dalam membayar tagihan karena inilah cara hidup hemat yang harus Anda lakukan.


Batasi Jumlah Kartu Kredit

Setiap orang memiliki hak untuk membuat beberapa kartu kredit dengan perusahaan atau lembaga keuangan yang berbeda. Terkadang, kita memang tidak bisa membendung keinginan ingin memiliki kartu kredit lebih dari satu agar kesempatan berbelanja menjadi lebih banyak tapi cara ini tentu tidak benar. 

Jika Anda tidak bisa menekan keinginan, maka akan jadi berbahaya untuk kondisi keuangan karena semua itu belum tentu sesuai dengan kebutuhan. Untuk menghindari penggunaan fasilitas kartu kredit lebih sering, maka batasi jumlah kartu kredit sesuai kebutuhan agar kita bisa menjalankan cara hidup hemat. 

Sebelum membuat kartu kredit, sudah seharusnya Anda juga melihat berapa pemasukan atau penghasilan Anda setiap bulannya. Jangan lupa untuk memastikan pengeluaran wajib untuk keperluan sehari-hari agar nantinya Anda bisa mengetahui kemampuan keuangan untuk membayar tagihan kartu kredit setiap bulan atau tahun. 

Penggunaan kartu kredit memang bisa memberikan dampak positif dan negatif, tinggal bagaimana Anda menggunakannya. Namun, jika Anda ingin terhindar dari penggunaan kartu kredit berlebih, maka perhatikan beberapa tips di atas dan carilah penghasilan tambahan, seperti berinvestasi di Modal Rakyat sebagai cara hidup hemat.


Baca juga: 5 Tanda Seseorang Memiliki Gaya Hidup Konsumtif

Artikel Terkait
image image
Artikel Baru