Modal Inspirasi

Gaya Hidup

Mengenal Kisah Sukses Warren Buffett, sang Oracle of Omaha

Brigitta Winasis-

02 Aug 2021

Mengenal Kisah Sukses Warren Buffett, sang Oracle of Omaha

Siapa yang tak mengenal Warren Buffett? Pengusaha asal Amerika Serikat ini disebut-sebut sebagai salah satu investor tersukses di dunia. Kekayaannya diperkirakan mencapai 100,6 miliar Dollar AS pada April 2021, membuatnya menjadi orang ketujuh terkaya di dunia.

Siapakah sebenarnya Warren Buffet? Berikut kisah sukses sang investor berjuluk Oracle of Omaha tersebut.


Baca juga: Kisah Sukses Co-Founder Alibaba Jack Ma yang Inspiratif


Mengenal Warren Buffett

Warren lahir di Omaha, Nebraska, Amerika Serikat pada 30 Agustus 1930. Ketertarikannya terhadap dunia investasi mulai muncul sejak muda.

Ia masuk sekolah bisnis Wharton School of the University of Pennsylvania pada 1947. Pada usia 19 tahun, ia pindah ke University of Nebraska. Ia melanjutkan dan lulus dari Columbia Business School.

Warren mencetak filosofi investasinya menggunakan konsep nilai investasi yang digagas Benjamin Graham. Ia masuk ke New York Institute of Finance untuk memperkaya latar belakang ilmu ekonomi.

Warren membuat Buffett Partnership, Ltd pada 1956. Perusahaan milik Warren Buffett akhirnya memperoleh perusahaan manufaktur tekstil yang disebut Berkshire Hathaway. Perusahaan tersebut menjadi perusahaan induk.

Pada 1978, Charlie Munger bergabung menjadi Wakil CEO Berkshire Hathaway. Warren sendiri menjadi CEO dan pemilik saham terbesar sejak 1970. Ia diberi julukan Oracle of Omaha dari media global.

Warren dikenal dengan ketaatan akan nilai-nilai investasi dan kesederhanaan hidupnya, meskipun luar biasa kaya.

Warren juga dikenal sebagai filantropis. Ia memberikan 99 persen kekayaannya untuk karya filantropis, terutama melalui Bill & Melinda Gates Foundation.

Warren mendirikan The Giving Pledge pada 2009 bersama Bill Gates. Melalui yayasan tersebut, pada miliarder dapat menyalurkan setidaknya setengah dari kekayaan mereka. Warren terpilih menjadi American Philosophical Society pada 2009.


Masa Kecil dan Bisnis Pertama

Warren sejak kecil menunjukkan ketertarikannya di dunia investasi dan bisnis. Ia terinspirasi buku yang dipinjamnya dari perpustakaan umum di Omaha, One Thousand Ways to Make $1000.

Warren mencoba bisnis kecil-kecilan sejak usia muda. Bisnis pertamanya adalah berjualan permen karet, Coca-cola, dan majalah dari pintu ke pintu.

Ia bekerja di toserba milik kakeknya. Saat SMA, Warren berjualan koran.

Pada tahun 1945, di tahun keduanya saat SMA, Buffett dan temannya mengeluarkan uang $25 untuk membeli mesin pinball yang ditempatkan di sebuah tempat pangkas rambut setempat. Dalam waktu beberapa bulan saja, mereka sudah mempunyai sejumlah mesin pinball yang ditempatkan di berbagai tempat pangkas rambut. Bisnis yang sudah berkembang tersebut dijual kembali seharga $1.200.

Pada usia 11 tahun, Warren membeli tiga lembar saham milik Cities Service. Ia juga membeli tiga lembar lagi untuk saudarinya, Doris Buffett. Pada usia 15 tahun, Warren memperoleh penghasilan $175 per bulan dengan bekerja sebagai loper surat kabar Washington Post.

Di SMA, ia berinvestasi pada bisnis ayahnya. Warren membeli tanah pertanian yang digarap seorang pekerja. Ia membeli tanah tersebut pada usia 14 tahun dengan uang tabungannya sebanyak $1.200.

Saat ia menyelesaikan kuliah, Warren sudah memiliki tabungan sebesar $9.800 atau setara $107.000 hari ini.


Baca juga: 13 Buku Motivasi Diri Terbaik yang Akan Menginspirasi Anda


Karir Bisnis

Mulai 1951 sampai 1954 Warren bekerja di Buffett-Falk & Co sebagai penjual investasi. Pada 1954 sampai 1956 bekerja di Graham-Newman Corp sebagai analis sekuritas.

Selanjutnya pada 1956 sampai 1969 di Buffett Partnership Ltd. Lalu mulai 1970 menjadi CEO Berkshire Hathaway.

Pada 1951, Warren kembali ke Omaha. Di sana ia menjadi pialang saham.

Pada saat yang bersamaan ia mengikuti kursus public speaking di Dale Carnegie. Dengan modal yang ia punya, Warren cukup percaya diri untuk memberi pelajaran Prinsip-prinsip Investasi di kelas malam di University of Nebraska-Omaha.

Usia rata-rata muridnya dua kali lipat dari umur Warren sendiri. Pada masa ini ia juga membeli investasi pom bensin di Sinclair, tetapi kurang berhasil.

Pada 1952, Warren menikahi Susan Thompson. Tahun berikutnya mereka dikaruniai seorang putri yang diberi nama Susan Alice.

Pada 1954, Warren menerima tawaran pekerjaan dari Benjamin Graham. Gaji awalnya adalah $12.000 per tahun atau setara $116.000 hari ini. Pada tahun yang sama Warren dikaruniai anak keduanya, Howard Graham.

Pada 1956, Benjamin Graham pensiun dan menutup perseroannya. Pada masa ini tabungan pribadi sudah sebanyak $174.000 atau setara $1.66 juta hari ini. Ia pun memulai Buffett Partnership Ltd.

Pada 1957 Warren menjalankan tiga perseroan. Ia membeli sebuah rumah di Omaha seharga $31.500. Pada 1958, anak ketiganya lahir, Peter Andrew.

Selanjutnya Warren menjalankan lima perseroan. Pada 1959, perusahaannya berkembang menjadi enam. Ia juga bertemu Charlie Munger yang akan menjadi partner bisnisnya di masa depan.

Pada 1962 Warren menjadi miliarder karena perusahaan-perusahaannya. Pada tahun itu perusahaannya bernilai $7.178.500. Buffett sendiri memiliki bagian $1.025.000. Seluruh perseroannya lalu dijadikan satu.

Warren berinvestasi dan akhirnya mengambil alih perusahaan manufaktur Berkshire Hathaway. Setelah dikelola selama tiga tahun, ia menjadi pemegang saham terbesar.

Warren juga memiliki 7 persen saham Coca-cola Co. Ia berinvestasi sebesar $1 miliar di perusahaan minuman ringan tersebut. Investasinya tumbuh 16 kali lipat selama 27 tahun setelahnya, berdasarkan dividen yang diterima.

Keuntungan yang didapat Warren sekitar 11 persen per tahun dari Coca-cola Co saja. Investasi tersebut menjadi investasi terbaik yang pernah dilakukannya.


Mulai Kisah Sukses Anda Membangun Usaha dengan Dana dari Modal Rakyat

Mulailah kisah sukses Anda sendiri dengan memulai bisnis. Anda yang kebingungan dengan modal awal untuk membangun usaha dapat mendaftarkan diri menjadi peminjam di P2P lending Modal Rakyat.

Layanan ini sudah berizin OJK, sehingga dijamin keamanannya. Bunga yang ditawarkan relatif lebih kompetitif dibandingkan dibandingkan alternatif pinjaman lainnya.

Proses persetujuan cepat. Pinjaman Anda dapat disetujui dalam lima hari kerja jika syarat-syaratnya sudah terpenuhi. Selain itu, proses pengajuan pinjaman dilakukan secara online, sehingga lebih mudah dijangkau.

Artikel Terkait
image image
Artikel Baru