Finansial

Mahasiswa, ini Cara Menabung agar Bisa Liburan

Kabrina Rian Ferdiani-

08 Sep 2020

Mahasiswa, ini Cara Menabung agar Bisa Liburan

Cara menabung yang efektif di kalangan mahasiswa sangat bermanfaat untuk tabungan pendidikan maupun liburan. Sebagai mahasiswa, Anda pasti penat dengan aktivitas kampus yang padat. Ditambah lagi dengan tugas dan kegiatan yang mendekati deadline. Oleh karena itu, merefreshingkan pikiran dengan mengunjungi destinasi favorit Anda dengan biaya sendiri.

Setiap orang pasti memiliki destinasi wisata sendiri yang ingin dikunjungi. Banyak orang berpikir liburan itu mahal dan hanya buang-buang uang saja. Padahal justru dengan liburan, Anda bisa mendapatkan energi dan motivasi kembali untuk menjalankan rutinitas. Manusia membutuhkan asupan psikis dan mind yang fresh secara alami dengan cara memanjakan diri.

Liburan memang menjadi cara paling ampuh untuk menghilangkan penat dan lelah. Namun, jika Anda tidak menyiapkan dana, liburan justru akan menambah beban keuangan. Hal ini menjadi catatan penting bagi Anda yang ingin menikmati destinasi idaman. Cara paling tepat untuk mewujudkan keinginan tersebut adalah dengan cara menabung.

 

Baca juga: Stop 7 Kesalahan Cara Menabung Berikut ini!

 

Rencanakan Destinasi Impian Sebagai Motivasi Diri

Sebelum memulai menabung, Anda bisa menempelkan destinasi impian yang ingin dikunjungi pada dinding kamar. Pastikan tempat tersebut sering dilihat dan memotivasi diri untuk mewujudkan keinginan liburan tersebut. Rencanakan destinasi liburan yang Anda impikan dan yakinkan bahwa Anda bisa mengunjunginya.

Jika rencana liburan sudah dibuat, Anda bisa mulai menabung dengan menetapkan monimal setiap harinya. Cara menabung tersebut sangat mudah, namun harus diimbangin dengan komitmen kuat. Nominal tabungan bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan finansial Anda. Jangan memaksakan diri menabung terlalu banyak jika memang masih ada kebutuhan pokok harus dipenuhi.

Dari rencana anggaran liburan, Anda bisa mendapatkan budget kasar yang harus dikumpulkan. Budget tersebut bisa dibagi dalam kurun waktu tertentu untuk mendapatkan nominal tabungan yang harus ditabungkan. Dengan komitmen ini, Anda akan dituntut untuk menyisihkan setiap hari sebagai tabungan liburan.

 

Atur dan Kelola Pengeluaran dengan Optimal

Cara menabung selanjutnya adalah dengan mengatur pengeluaran harian. Anda harus membiasakan diri hidup hemat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Hemat bukan berarti mengekang diri untuk membeli sesuatu yang dibutuhkan. Namun, Anda harus lebih cermat dalam memilih kebutuhan pokok dan sekunder.

Kelola pengeluaran dengan membuat catatan harian setelah Anda membeli sesuatu. Catatan tersebut bisa menjadi evaluasi untuk memperbaiki penggunaan uang yang tidak terlalu penting. Cara menabung untuk mahasiswa harus diimbangi dengan manajemen keuangan yang baik, terutama kalangan mahasiswa yang sibuk dan hanya menunggu kiriman dari orang tua.

Manajemen keuangan ala mahasiswa juga bisa dilakukan membuat planning pengeluaran. Anda bisa menetapkan nominal pengeluaran dalam sebulan, pastikan sebelum mendapatkan kiriman, uang masih tersisa lebih untuk menabung. Cara menabung ala mahasiswa memang lebih sulit, terutama jika Anda tidak memiliki penghasilan sendiri.

Mencari Penghasilan Tambahan Menjadi Freelancer

Sebagai mahasiswa yang produktif, Anda bisa memanfaatkan waktu sebaik mungkin untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Saat ini banyak peluang kerja freelance yang bisa dilakukan, salah satunya menjadi copywriter, blogger, dan sebagainya. Hanya dengan internet dan laptop, Anda bisa mendapatkan penghasilan yang memuaskan.

Cara menabung ini menjadi ciri khas dari mahasiswa. Anda bisa memilih jenis freelance sesuai bakat dan minat. Sembari mengembangkan softskill, Anda bisa mendapatkan omzet yang memuaskan untuk ditabung. Dengan menjadi seorang freelancer, tabungan liburan akan cepat terkumpul dan keuangan bisa lebih baik.

Jangan lupa untuk menyisihkan uang receh atau logam dalam celengan. Meski terlihat kecil dan sepele, cara menabung tersebut sangat menguntungkan dan membantu Anda dalam mengumpulkan dana. Uang receh yang terus dikumpulkan akan bertambah banyak dan bisa digunakan untuk membeli sesuatu. Uang receh juga bisa digunakan untuk biaya parkir agar tidak mengganggu rencana pengeluaran bulanan Anda.

 


Tidak Membawa Rekening Tabungan Saat Keluar

Satu hal yang sering dihiraukan oleh para mahasiswa saat keluar bersama teman atau kerabat, yaitu membawa rekening tabungan. Saat bermain atau keluar lebih baik meninggalkan rekening tabungan liburan Anda. Hal ini bertujuan agar tabungan tersebut tidak digunakan untuk kebutuhan lain dan Anda bisa tetap fokus untuk menabung.

Jika rekening tabungan dibawa, pasti ada perasaan ingin menggunakan uang tersebut untuk belanja atau makan di restoran. Cukup bawa uang yang sudah masuk dalam list pengeluaran saja, dan tekan diri untuk tidak konsumtif. Cara menabung untuk mahasiswa memang membutuhkan pengorbanan dan komitmen untuk tidak boros.

Jika uang sudah terkumpul banyak, simpan tabungan di Bank agar aman dan bebas pencurian. Tidak membawa rekening tabungan juga bisa terhindar dari risiko yang tidak diinginkan. Setiap orang tidak bisa mengetahui sesuatu yang akan terjadi. Untuk menghindari risiko tersebut, lebih baik tidak membawa rekening tabungan kemana-mana.


Mulai Berinvestasi Online 

Banyak mahasiswa yang berpikir bahwa investasi hanya bisa dilakukan oleh mereka yang sudah berpenghasilan saja. Mahasiswa juga bisa turut aktif dalam dunia investasi sebagai tabungan dan jaminan masa depan yang cerah. Cara menabung ini menjadi pilihan paling tepat dan cocok untuk anak muda zaman milenial.

Salah satu instrumen investasi yang paling cocok untuk mahasiswa adalah P2P Lending. Pada tahun 2016 lalu, OJK sudah menetapkan legalitas dan pengawasan terhadap investasi P2P Lending. Investasi ini bisa Anda coba melalui platform online yang sudah valid dan memilik kredibilitas yang baik.

Modal Rakyat menjadi platform finansial teknologi yang rekomended untuk anak muda. Anda bisa belajar berinvestasi P2P Lending tanpa minumal dana yang disyaratkan. P2P Lending menerapkan kerjasama antara investor dan peminjam yang merupakan kelangan UMKM. Cara menabung melalui P2P Lending Modal Rakyat akan mendatangkan keuntungan hingga 25% setiap tahunnya.

 

Baca juga: Menghadapi Sulitnya Menjadi Sandwich Generation

Artikel Terkait
image image
Artikel Baru