Bisnis

15 Cara Pengembangan Usaha untuk Maksimalkan Keuntungan

Hugo Hardianto-

03 Jan 2022

15 Cara Pengembangan Usaha untuk Maksimalkan Keuntungan

Situasi stagnan atau jalan di tempat kerap menghantui para pebisnis pemula yang baru mulai membangun usaha. Usaha yang semula berkembang pesat karena sesuai dengan tren bisa tiba-tiba saja berhenti berjalan dan cuma di situ-situ saja.

Supaya bisa keluar dari situasi stagnan itu, Anda wajib tahu 15 cara pengembangan usaha di bawah ini yang bisa Anda tiru. Coba cermati, mungkin saja ada salah satu cara yang terlewat dan belum Anda lakukan selama ini.

  • Memahami Bidang Usaha yang Dijalani
  • Melakukan Riset Pasar tentang Sasaran Konsumen
  • Menyiapkan Modal Usaha yang Cukup
  • Mengatur Pengelolaan Keuangan Usaha
  • Mencatat Seluruh Pengeluaran dan Pemasukan
  • Menyusun Strategi Operasional dengan Baik
  • Mempersiapkan Strategi Marketing yang Optimal
  • Menomorsatukan Pelayanan pada Konsumen
  • Melakukan Promosi dengan Gencar
  • Mengenali Pesaing di Bidang Usaha yang Sama
  • Memperluas Jaringan Bisnis
  • Melakukan Kolaborasi dengan Pengusaha Lain
  • Menyiapkan Inovasi dalam Produk-produk Baru
  • Menjaga Fokus dan Konsistensi
  • Melakukan Evaluasi Kerja secara Rutin


Baca Juga: 30 Peluang Usaha Saat Ini yang Bagus untuk Tahun 2022


1. Memahami Bidang Usaha yang Dijalani

Sebelum memulai usaha, pemahaman terhadap bidang usaha yang akan Anda jalani sangatlah penting. Tanpa pemahaman awal ini, Anda akan kesulitan jika suatu saat menemukan masalah dalam usaha Anda.


2. Melakukan Riset Pasar tentang Sasaran Konsumen

Riset pasar juga tak kalah penting dengan pemahaman terhadap bidang usaha yang akan Anda jalankan. Selain memahami bidang usaha yang akan Anda mulai, Anda juga perlu memahami karakter dan kualifikasi konsumen yang Anda sasar. Hal itu bisa diketahui dengan melakukan riset pasar. Riset pasar sangat berguna untuk memetakan konsumen yang Anda tuju, sehingga produk yang Anda hasilkan bisa dipasarkan dengan optimal.


3. Menyiapkan Modal Usaha yang Cukup

Setelah memahami bidang usaha dan melakukan riset pasar, Anda perlu memperhitungkan modal usaha yang Anda punya. Cara pengembangan usaha sulit dilakukan seandainya Anda tidak punya modal yang cukup untuk bertahan di masa awal memulai bisnis. Sebab, saat memulai bisnis, Anda tidak akan langsung mendapat keuntungan. Modal awal sangat perlu untuk membiayai operasional awal sebelum Anda mulai mendapat untung.


4. Mengatur Pengelolaan Keuangan Usaha

Pengelolaan keuangan jadi salah satu elemen penting dalam menjalankan usaha atau bisnis. Ketika Anda bisa mengelola keuangan bisnis Anda dengan baik, Anda bisa mengalokasikan modal atau dana yang Anda miliki secara tepat ke pos-pos yang diperlukan. Anda juga bisa memangkas biaya-biaya yang tidak perlu, yang mungkin saja tidak terlihat seandainya keuangan usaha Anda tidak terkelola dengan baik.


5. Mencatat Seluruh Pengeluaran dan Pemasukan

Mencatat seluruh transaksi pengeluaran dan pemasukan yang terjadi merupakan salah satu langkah paling sederhana untuk mengelola keuangan usaha Anda. Catatan pengeluaran dan pemasukan yang baik akan memudahkan Anda melihat alur dana yang masuk maupun keluar dalam menjalankan usaha. Dengan begitu, Anda juga bisa melihat ‘lubang-lubang’ yang mungkin ada dalam bisnis Anda.


6. Menyusun Strategi Operasional dengan Baik

Sebuah usaha kemungkinan sulit berkembang seandainya tidak punya strategi operasional yang baik. Sebab, strategi operasional berperan penting dalam menjalankan usaha sehari-hari.

Dengan menyiapkan strategi operasional yang baik, Anda sudah memberikan panduan kerja efektif bagi karyawan Anda. Alur kerja menjadi lebih lancar dan memastikan produksi menjadi lebih optimal. Hasilnya, usaha Anda menjadi semakin berkembang.


7. Mempersiapkan Strategi Marketing yang Optimal

Strategi operasional tidak bisa bekerja sendiri dalam menopang sebuah usaha. Hal itu butuh strategi marketing yang optimal supaya penjualan bisa dilakukan secara efektif dan menambah nilai jual usaha Anda. 

Inilah pentingnya melakukan riset pasar di awal. Untuk mendapatkan strategi marketing yang baik, Anda perlu mengetahui dengan pasti siapa konsumen Anda, bagaimana karakternya, dan apa yang mereka inginkan sebenarnya. Dengan mengetahui hal-hal itu, Anda bisa menjual produk Anda ke orang yang benar-benar membutuhkannya dengan mudah.


8. Menomorsatukan Pelayanan pada Konsumen

Pada era sekarang ini, frasa ‘Konsumen adalah Raja’ mungkin terdengar sudah usang. Namun, sebagai pengusaha, Anda tetap perlu mengedepankan pelayanan terhadap konsumen. Jika Anda mengabaikan pelayanan pada konsumen, bisa jadi mereka tidak akan mau lagi membeli produk yang Anda jual. Tanpa adanya pembelian, sudah pasti usaha Anda sulit berkembang.


Baca Juga: Ide Usaha yang Cepat Laku dan Menguntungkan


9. Melakukan Promosi dengan Gencar

Promosi juga jadi salah satu cara mengembangkan usaha yang penting dilakukan. Tanpa promosi, Anda mungkin kesulitan menjangkau konsumen-konsumen baru yang berpotensi membeli produk Anda. Saat ini, melakukan promosi melalui media sosial jadi cara yang banyak dipilih oleh para pelaku bisnis. Selain punya area keterjangkauan yang sangat luas, keaktifan sebuah bisnis di media sosial juga bisa memberi citra positif terhadap bisnis tersebut.


10. Mengenali Pesaing di Bidang Usaha yang Sama

Mengenali dan mempelajari pesaing Anda di bidang usaha yang sama bukan hal yang salah jika dilakukan. Alih-alih demikian, hal ini jadi salah satu cara pengembangan usaha yang sebaiknya Anda lakukan sejak awal menjalankan usaha.

Dengan mengenali kompetitor bisnis, Anda bisa menyadari kelebihan dan kekurangan bisnis Anda sendiri. Anda bisa membandingkan bisnis Anda dengan bisnis kompetitor, mengevaluasi kekurangan dan memperbaikinya, serta menambah kualitas kelebihan yang sudah Anda miliki.


11. Memperluas Jaringan Bisnis

Membangun jaringan bisnis yang kuat bisa membantu Anda dalam mengembangkan usaha menjadi lebih optimal. Jaringan bisnis ini bisa berupa rekan bisnis, orang yang punya pengaruh bisnis, hingga cabang baru yang bisa menjangkau lebih banyak pasar. Dengan memperluas jaringan bisnis, usaha Anda akan berkembang menjadi lebih besar dan kokoh.

12. Melakukan Kolaborasi dengan Pengusaha Lain

Kompetitor bisnis tidak selamanya jadi musuh yang harus Anda waspadai. Terkadang, Anda bisa merangkul mereka untuk bersama-sama mengembangkan usaha menjadi lebih baik lagi. Langkah itu terwujud dalam bentuk kolaborasi.

Saat ini, berkolaborasi dengan pengusaha lain bertujuan untuk meningkatkan nilai jual dari produk yang Anda miliki. Pada saat yang bersamaan, Anda juga membantu pengusaha lain meningkatkan nilai jual produk mereka. Sinergi ini secara tidak langsung juga menambah brand awareness dari masyarakat terhadap bisnis Anda.


13. Menyiapkan Inovasi dalam Produk-produk Baru

Inovasi adalah harga mati jika Anda ingin bisnis Anda tetap bertahan di era digital seperti sekarang ini. Perubahan tren media sosial yang begitu cepat turut mempengaruhi tren konsumsi yang ada di masyarakat. Suatu produk yang laris saat ini bisa saja tidak diminati lagi minggu depan atau bulan depan. Oleh sebab itu, jika tidak mau berinovasi menghasilkan produk-produk baru, Anda akan sulit mengembangkan usaha Anda.


14. Menjaga Fokus dan Konsistensi

Setelah melakukan berbagai cara di atas, Anda tidak boleh hilang fokus dalam menjalankan usaha Anda. Fokus ini punya peran penting sebagai panduan bagi Anda dalam mengendalikan bahtera bisnis melewati badai dan ombak tinggi yang menanti di depan. Konsistensi juga diperlukan sebagai layar yang terus mengarahkan bahtera bisnis Anda berlayar menuju pelabuhan terakhir yaitu kesuksesan. Tanpa itu, bisnis Anda hanya akan jadi kapal yang terombang-ambing di tengah samudra, menunggu saatnya untuk tenggelam.


15. Melakukan Evaluasi Kerja secara Rutin

Untuk menjaga fokus dan konsistensi, Anda bisa menggelar evaluasi kerja secara rutin. Evaluasi ini berfungsi untuk melihat apakah bisnis Anda selama ini sudah bergerak ke arah yang tepat, apakah kerja Anda selama ini efektif, hingga melihat apakah produk Anda sudah memenuhi kebutuhan konsumen yang Anda sasar. Dengan melakukan berbagai macam evaluasi itu, Anda bisa segera memperbaiki kekurangan yang ada dan mengoptimalkan kelebihan yang Anda punya.


Baca Juga: Mau Mulai Bisnis? Ini 6 Usaha Kecil yang Menguntungkan


Kesimpulan

Cara mengembangkan usaha memang tidak mudah dan sederhana. Butuh dedikasi yang tinggi supaya bisnis Anda benar-benar berkembang ke arah yang lebih baik. Namun jangat takut. Dengan melakukan langkah-langkah yang tepat, niscaya bisnis Anda bisa berjalan dengan optimal sehingga menghasilkan keuntungan yang maksimal.


Butuh Modal Tambahan? Kunjungi Modal Rakyat

Modal memang jadi elemen paling penting dalam memulai sebuah usaha. Tanpa modal, Anda tentu akan kesulitan mengawali bisnis yang sudah Anda idam-idamkan.

Jangan biarkan mimpi Anda jadi pebisnis ulung terkatung-katung di angan-angan. Modal Rakyat hadir untuk membantu mewujudkan impian Anda tersebut. Anda bisa mengajukan pinjaman modal ke Modal Rakyat mulai dari nominal Rp500 ribu hingga Rp2 miliar.

Anda juga tidak perlu khawatir dengan tingkat keamanannya, karena Modal Rakyat sudah mendapat izin secara legal dari OJK. Cari tahu lebih lengkap di Modal Rakyat.

Artikel Terkait
image image
Artikel Baru