Gaya Hidup

Ada 6 Tipe Pemimpin Rapat, Anda yang Mana?

Pretty Angelia Wuisan-

02 Aug 2021

Ada 6 Tipe Pemimpin Rapat, Anda yang Mana?

Rapat merupakan salah satu kegiatan penting di kantor yang sering dilakukan. Supaya rapat berjalan dengan baik, dibutuhkan pemimpin rapat yang memastikan pembahasan rapat sesuai dengan jalurnya dan tujuan rapat pun tercapai.

Ada tipe pemimpin rapat yang perlu Anda ketahui karena bisa jadi Anda akan berhadapan dengannya. Sehingga, Anda tidak akan kaget lagi ketika menghadapi mereka. Sebenarnya hal itu cukup lumrah karena orang juga memiliki karakter yang berbeda-beda. Inilah tipe pemimpin rapat yang bisa saja Anda temui di pekerjaan sehari-hari.

 

Baca juga: 8 Kunci Sukses Meniti Karier untuk Lulusan Baru

 

1. Tipe pemimpin

Merupakan tipe pemimpin rapat yang sangat detail dan berusaha keras agar seluruh anggota rapat yang dipimpinnya berkontribusi dengan baik. Ia juga bersifat terbuka dan memberikan kebebasan.

Rapat yang diselenggarakan sesuai dengan jadwal dan pembahasan juga sudah ditentukan di awal. Sehingga, anggota rapat akan tahu apa yang harus dipersiapkan selama rapat.

Pemimpin ini bersedia mendengarkan masing-masing anggotanya saat berdiskusi. Apabila terjadi perdebatan, ia juga memiliki kemampuan meredakan ketegangan, sehingga tidak terjadi perdebatan lebih lanjut lagi.

 

2. Tipe bossy

Tipe pemimpin rapat seperti ini terkesan sama dengan yang pertama, tapi tentu ada yang membedakannya. Tipe bossy ini punya gaya kepemimpinan yang terlihat menunjukkan dialah yang berkuasa di sini, sehingga anggotanya harus mengikuti kata-katanya dengan baik. Lalu, ia paling suka lebih menonjol dari yang lainnya.

Walaupun sikapnya seperti itu, ia mau mengambil tanggung jawab penuh apabila rapat tidak menghasilkan apa-apa. Namun, dia akan tetap memastikan bahwa rapat yang dipimpinnya sudah sesuai dengan agenda dan tujuan.

Ketika Anda menghadapi tipe pemimpin seperti ini, Anda perlu melakukan inisiatif untuk berkontribusi dengan mengajukan pertanyaan atau menyampaikan komentar. Hal itu dilakukan agar Anda tidak kehilangan kesempatan untuk mengeluarkan pendapat akibat bos yang terlalu mendominasi.

 

3. Tipe people pleaser

Ada lagi tipe pemimpin rapat yang ingin memastikan semua anggotanya senang selama mengikuti meeting. Tipe bos seperti ini terlihat kurang percaya diri dan tidak tegas, bahkan mungkin tidak memberi tahu Anda dulu tujuan meeting di awal untuk apa. Tipe ini juga kurang mengajak anggotanya untuk diskusi lebih aktif.

Untuk itulah Anda sebagai anggota rapat juga perlu inisiatif untuk berkontribusi. Selain itu, Anda perlu membantu pemimpin ini untuk mengakomodir segala kebutuhan rapat dengan baik agar rapat berjalan sesuai dengan tujuannya. Tipe pemimpin ini perlu bantuan dari anggota-anggotanya yang kompeten.

Ketika meeting tidak berjalan dengan kondusif, Anda bisa mengingatkan rekan-rekan Anda untuk kembali ke pembahasan awal. Tidak ada salahnya membantu bos tanpa diminta.

 

4. Tipe emosional

Ada juga tipe pemimpin rapat yang sifatnya mudah tersinggung, padahal mungkin Anda hanya ingin menyampaikan pendapat yang lebih baik, bukan untuk membantahnya. Mungkin saja Anda dibuat kesal olehnya.

Namun, sebenarnya pemimpin dengan tipe ini punya sisi positif juga. Karena sifatnya yang sensitif, ia bisa menjadi orang pertama yang mengidentifikasi masalah. Dengan begitu, dia juga akan cepat mencari solusinya. Keputusan rapat di tangannya bisa jadi hal yang tepat.   

Untuk menghadapi tipe pemimpin ini Anda perlu menyampaikan pendapat dengan hati-hati dan jelaskan secara terperinci, supaya pemimpin tahu maksud Anda itu apa.

Anda juga jangan ikut emosi apabila bos dengan tipe ini menyampaikan pendapat yang blak-blakan.

 

5. Tipe analitis atau introvert

Tipe pemimpin rapat yang berikut ini adalah introvert dan terorganisir. Ia juga lebih senang mengandalkan diri sendiri, dibandingkan harus membantu orang lain. Ia lebih suka mencatat sendiri. Ia cenderung bersifat pasif, tapi sebenarnya ia tidak bermaksud seperti itu.

Rapat yang dipimpin olehnya mungkin jadi terkesan sepi juga karena tidak semua orang jadi bersemangat untuk berkontribusi.

Untuk menghadapi tipe pemimpin ini, tidak ada salahnya Anda berinisiatif berkontribusi untuk mencatat hasil meeting. Begitu juga ketika berdiskusi, Anda harus aktif, walaupun bos Anda tidak memberikan perintah.

 

6. Tipe realistis

Tipe pemimpin rapat yang seperti ini biasanya lebih sering mengatakan tidak dibandingkan ya. Anda mungkin akan bingung sebenarnya apa yang diinginkan pemimpin rapat ini karena hampir semua pendapat tidak diterima dengan baik.

Padahal mungkin saja dia tidak tahu juga solusi apa yang baik untuk menyelesaikan masalah kantor. Sebenarnya ia mengandalkan pendapat dari orang lain, tapi tidak tahu apakah pendapat itu tepat atau tidak untuk diaplikasikan. Anda mungkin lelah juga menghadapi tipe pemimpin seperti ini.

Solusinya adalah Anda bisa menanyakan pada pemimpin tentang apa yang diinginkannya secara rinci. Bekerja sama juga dengan anggota rapat lainnya untuk mencari solusi.

 

Baca juga: 10 Tips Adaptasi Kerja di Tempat Baru untuk Karyawan

 

Seperti itulah tipe pemimpin rapat yang mungkin ada di sekitar Anda. Anda tidak perlu mengeluh atau membanding-bandingkan orang karena sifat orang memang berbeda-beda. Sebagai anggota, Anda hanya perlu melakukan adaptasi yang baik untuk bisa berkontribusi secara tepat pada meeting tersebut.

Jika Anda adalah seorang pemimpin yang mengendalikan jalannya rapat, Anda bisa mengevaluasi diri sendiri dari berbagai ciri khas tipe pemimpin di atas. Dengan begitu, Anda bisa meningkatkan performa sesuai dengan yang dibutuhkan. Semoga informasinya bermanfaat.

 

Bantu UMKM Berkembang dengan Mendanai di P2P Lending Modal Rakyat

Ayo bantu pemilik usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk mendapatkan modal usaha dan raih keuntungannya.

Dengan modal mulai Rp25.000 saja Anda sudah bisa memberikan akses pinjaman modal bisnis untuk UMKM di Indonesia melalui Modal Rakyat. Selain itu, Anda bisa mendapatkan imbal hasil hingga 18% per tahun.

Gunakan kode promo BLOG25 dan mendapatkan saldo gratis Rp25.000 untuk mulai mendanai. Hubungi customer service kami melalui email di cs@modalrakyat.id  untuk mengetahui syaratnya lebih lanjut. Follow Instagram Modal Rakyat di @modalrakyatid untuk mendapatkan update terbaru dari kami.

 



Artikel Terkait
image image
Artikel Baru